Jakarta –
Dalam rangka menyambut bulan Ramadhan, Ancol mengadakan program gratis masuk Ancol di bulan Ramadhan ini. Traveler harus melakukan reservasi sebelum tiba, ya.
Di Instagramnya, Ancol mengumumkan program Free Entry di Ancol sepanjang Ramadhan 2023. Untuk menikmati program ini, traveler perlu melakukan reservasi online.
“Program ini baru pertama kali Ancol jalankan di bulan Ramadhan karena kami ingin menjadikan Ramadhan tahun ini sebagai momen dengan berbagi keceriaan dengan seluruh tamu setia Ancol,” ujar Eddy Prastiyo, Direktur PT Pembangunan Jaya Ancol. , dalam keterangannya, Kamis (23/3/2023).
IKLAN
GULIR UNTUK MELANJUTKAN KONTEN
[Gambas:Instagram]
Program ini merupakan bagian dari Festival Keajaiban Ramadan Ancol yang akan menghidupkan puasa para pelancong. Program tiket gratis ini berlaku mulai 23 Maret-20 April 2023 dan berlaku untuk jam berkunjung mulai pukul 17.00 – 23.00 WIB. Untuk mendapatkan tiket gratis ini, pengunjung hanya perlu melakukan reservasi kunjungan dan membeli tiket kendaraan di www.ancol.com.
Traveler harus perhatikan, satu reservasi hanya akan mendapatkan tiga tiket masuk gratis. Dan tiket gratis tidak bisa digunakan di Dufan, Sea World, Samudra Atlantis dan Jakarta Birland. Program ini hanya untuk menikmati pantai Ancol dan sekitarnya, bukan untuk wahana rekreasi.
Traveler bisa nongkrong sambil menikmati keindahan sore hari di Pantai Ancol dan menyaksikan sunset. Para tamu juga akan disuguhi Bazzar Ramadhan yang akan berlangsung di kawasan Pantai Timur Ancol tepatnya di Kawasan Symphony Of The Sea Stone. Acara tersebut akan menampilkan festival kuliner, talk show Ramadan, pertunjukan musik live, dan permainan berhadiah.
Selain itu, tersedia pula fasilitas untuk melaksanakan ibadah sholat Maghrib dan sholat Tarawih berjamaah.
Tonton Video “Warga Pakistan Percaya Diri, Sambut Ramadan Di Tengah Inflasi Tajam”
[Gambas:Video 20detik]
(sim/fem)